MANOKWARI, Linkpapua.com – Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Papua Barat, gelar penguatan dan Bimbingan Teknis (Bimtek) Program Bangga Kencana, Jumat (28/5/2021) di rumah makan Salam Manis Manokwari.
Menurut pelaksana kegiatan, Sub Koorsinator PPKS, Hasma menuturkan kegiatan ini bertjuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat kampung atau yang setara melalui program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga serta melibatkan sektor terkait dan Mitra Kerja dalam rangka terwujudnya keluarga berkualitas, sehat dan sejahtera.

Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan peran Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah Lembaga Non Pemerintah dan Swasta dalam memfasilitasi, pendampingan, dan pembinaan masyarakat untuk menyelenggarakan program kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga dan pembangunan Sektor terkait.
Serta untuk meningkatkan kemampuan pengelola Kampung KB tentang Program Bangga Kencana di Tingkat Kampung atau yang setara serta melibatkan sektor terkait. Dan Meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pembangunan berwawasan kependudukan.

“Kegiatan ini dihadiri oleh 10 peserta dari Kabid KB/KS dan Staf DP3AKB Kabupaten Manokwari. Serta Koordinator PKB dan PKB Kabupaten Manokwari,” kata Hasma dalam rilis yang diterima Linkpapua.com.
Biaya penyelenggaraan kegiatan ini didukung oleh dana yang bersumber dari DIPA Bidang Pengendalian Penduduk dan KS Perwakilan BKKBN Papua Barat Tahun Anggaran 2021. (LP2/red)




