26.5 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
26.5 C
Manokwari
More

    4 Hari Orchid Tutup, Kerugian Capai Setengah Miliar

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapuabarat.com – Orchid Swalayan “lockdown” selama empat hari usai karyawan terpapar Covid-19. Empat hari tutup, manajemen mengaku mengalami kerugian cukup besar.

    Theresia Cahyeni, Manajemen Orchid Swalayan Manokwari mengungkapkan, kerugian akibat ditutupnya Orchid sudah barang tentu ada. Sejak Senin awal pekan kemarin hingga Kamis hari ini, kerugian mencapai setengah miliar.

    Baca juga:  Perekonomian Papua Barat Menguat, Tumbuh 3,73 Persen di Triwulan III 2023

    “Iya kerugian tentu ada, ditaksir mencapai setengah miliar selama ditutupnya aktivitas perbelanjaan,” ujar Theresia.

    Hal ini ia sebutkan karena estimasi itu tentu setiap hari omzet yang didapatkan tidak sama. Namun pihaknya lebih mengutamakan keselamatan.

    Baca juga:  September 2023, Inflasi Tahunan Papua Barat 2,69 Persen

    Secara profit memang ada hitungan kerugian karena jeda empat hari. Tapi penutupan itu berimbas baik dalam mencegah penyebaran yang lebih luas di Orchid.

    Dia mengatakan, selama beberapa hari karyawan tidak bekerja, sebagian mereka berada pada Karantina terpusat yang disediakan oleh manejemen.

    Baca juga:  BI Papua Barat Apresiasi Pemda Bangkitkan Kecintaan Pangan Lokal

    Kendati demikian ada juga beberapa karyawan yang menghendaki melakukan karantina mandiri di rumah masing-masing.

    “Yang positif Covid kita ada siapkan fasilitas karantina dari perusahaan. Tapi nda semua di situ sih. Ada yang meminta karantina mandiri di rumah,” tuturnya. (LPB2/red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    Belajar Membatik ke Yogyakarta, Perkumpulan Perempuan Arfak Siapkan Batik Khas Papua Barat

    YOGYAKARTA, LinkPapua.com - Perkumpulan Perempuan Arfak (PPA) Papua Barat melakukan kunjungan ke Yogyakarta untuk...

    Ramadhan Berkah, Genting Oil Kasuri Berbagi dengan Warga di Teluk Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Genting Oil Kasuri Pte. Ltd. (GOKPL) mengisi bulan suci Ramadhan...

    DPRK Manokwari RDP dengan Disperindag dan Pertamina, Bahas Ketersediaan Stok BBM

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sepekan jelang Idul Fitri 1446 H, ditenggarai aktivitas masyarakat akan terus meningkat,...