25.8 C
Manokwari
Rabu, Februari 12, 2025
25.8 C
Manokwari
More

    15 Siswa di Raja Ampat Terpilih Lanjutkan Kuliah di Akademi Politeknik Perikanan Sorong

    Published on

    WAISAI,linkpapua.com– Dinas Perikanan kabupaten Raja Ampat melepas 15 pelajar yang lulus Akademi Politeknik Perikanan Sorong untuk melanjutkan perkuliahan.

    Pelepasan 15 Siswa berlangsung di halaman Kantor Bupati Raja Ampat, Senin ( 15/07/2024 ) oleh Asisten Administrasi Umum Setda.

    Kepala Dinas Perikanan DR.Yosep Mirino Melalui Kepala Bidang Pengembangan sumber daya perikanan Nani Iriani Tamima,S.Pi mengatakan bahwa, Sebanyak 15 Siswa tersebar di berbagai sekolah di Raja Ampat lulus akademi politeknik akan di berangkatkan ke Sorong melanjutkan pendidikan.

    Baca juga:  Inspektorat Disorot! Diduga Minta Honorer Cabut Laporan Pemalsuan Dokumen CPNS di Polda PB

    Selain siswa tersebut dilepas oleh Asisten III Setda Raja Ampat,Akan hadir juga dosen dan senior dari tingkat II dan III untuk mendampingi.

    “Sebagai orang Raja Ampat bangga melihat anak-anak kita yang memiliki kemauan untuk mengikuti proses belajar mengajar di politeknik Sorong karena keterbatasan orang tua.Sehingga memilih untuk kuliah di politeknik perikanan Sorong yang bebas semester hingga selesai,Tutur.Nani

    Baca juga:  Kesal Dicopot dari Jabatannya,Oknum Kepala Kampung di Raja Ampat Bakar Nekat Kantor Distrik

    Memang pertama kali mendaftar itu yang mengeluarkan anggaran untuk biaya pengurusan administrasi,dan perlengkapan masa orientasi.Dan setelah selesai dari masa orientasi siswa akan diberikan 1 paket pakaian mulai dari kaki sampai kepala.Tanpa mengeluarkan biaya pribadi lagi,”Tambahya

    Nani meminta, kepada orang tua dari 15 siswa yang akan dikirim ke politeknik Sorong agar mendukung anak-anak ini sampai menyelesaikan kuliah karena ini adalah peluang.

    Baca juga:  Solidaritas Peduli Pencaker Geruduk Kantor Bupati Manokwari Minta Formasi CPNS, Ini Janji HEBO

    “ Raja Ampat memiliki dua sektor yakni pariwisata dan perikanan,kedua sektor unggulan yang kita miliki.

    Ia berharap, kedepannya anak-anak ini terbuka ketika ada kendala dalam mengikuti proses perkuliahan di politeknik Sorong, kami dari bidang pengembangan sumber daya perikanan pada Dinas Perikanan Raja Ampat selalu mendampingi mereka,”Tutup nani. (LP15/red)

    Latest articles

    Kanwil Kemenkum Pabar Gelar FGD Pemutakhiran Standar Pelayanan Publik

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kantor Wilayah Kementerian Hukum Papua Barat menggelar Focous Group Discussion (FGD) terkait Pemutakhiran Standar Pelayanan secara daring dan luring (10/2/2025). Kegiatan diselenggarakan menindaklanjuti...

    Suriyati minta Pemda genjot PAD Manokwari

    More like this

    Kanwil Kemenkum Pabar Gelar FGD Pemutakhiran Standar Pelayanan Publik

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kantor Wilayah Kementerian Hukum Papua Barat menggelar Focous Group Discussion (FGD) terkait...

    Jelang Dilantik, Yohanis Manibuy-Joko Lingara Kompak Ukur Seragam PDU di Pancoran

    JAKARTA,LinkPapua.com – Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni terpilih, Yohanis Manibuy – Joko Lingara...

    Alokasi Anggaran untuk Infrastruktur Terancam Dipangkas, Abu Rumkel sebut akan Koordinasi dengan TAPD

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kebijakan pemerintah pusat dalam upaya efisiensi anggaran mengundang berbagai pernyataan, salah satunya...