27.3 C
Manokwari
Kamis, Maret 28, 2024
27.3 C
Manokwari
More

    Uji Sampel Takjil di Mansel, BPOM: Aman, tak Ada Zat Berbahaya

    Published on

    MANSEL, Linkpapua.com – Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Manokwari memberi apresiasi kepada para pedagang kaki lima khususnya bagi mereka yang menjajakkan makanan takjil di wilayah Manokwari Selatan. Uji sampel makanan yang dilakukan BPOM menunjukkan hasil aman untuk dikonsumsi.

    “Hasil pengujian dari semua sampel yang kami dapatkan menunjukan hasil aman untuk dikonsumsi,” terang Kepala BPOM Manokwari Herianto Baan, Rabu (14/4/2021).

    Baca juga:  Situasi Mansel Sudah Kondusif Pascaaksi Anarkis Massa Siang Tadi

    BPOM melakukan uji sampel makanan takjil untuk memastikan keamanan makanan yang akan dijajakkan di bulan Ramadhan.

    Herianto menyampaikan bahwa tim intensifikasi pemantauan takjil Lebaran di wilayah Manokwari Selatan berhasil mengumpulkan 86 sampel dari 25 pedagang. Sampel tersebut diambil menyebar di wilayah Ransiki dan Oransbari.

    Tim tersebut berjumlah 6 orang dan dipandu oleh Netriyuni Rozzaadyah.

    “Mereka juga sudah melakukan uji laboratorium dan semuanya dinyatakan negatif atau tidak ditemukannya zat yang berbahaya pada makanan pembuka tersebut,” katanya.

    Baca juga:  KPU Sosialisasi di Sekolah, Dorong Pemilih Pemula di Mansel tak Golput

    Lebih rinci, Herianto mengatakan bahwa ada empat jenis zat berbahaya yang sering dicampurkan oleh pedagang di dalam produk makanan. Di antaranya yakni formalin, boraks rhodamin-b metanil-yellow.

    “Namun patut diapresiasi bahwa para pedagang di Manokwari Selatan tidak menggunakan zat-zat tersebut dalam produk takjil mereka,” katanya.

    Baca juga:  Bupati Waran : Boleh Kritik Pemerintah, Asal Tepat dan Tidak Menjatuhkan

    Herianto berharap agar para pedagang di wilayah ini tetap konsisten dalam menjaga produk takjil mereka, dan juga produk-produk makanan siap saji lainnya baik di bulan puasa ini maupun di hari-hari berikut.

    Tidak lupa, Herianto juga memberikan apresiasi kepada tim intensifikasi yang mana di hari kedua Ibadah puasa ini mereka bisa tetap semangat dalam menjalankan tugasnya dengan baik. (LP6/red)

    Latest articles

    Pertamina Tinjau Kesiapan Sarpras SPBU dan Berbagi Takjil

    0
    NABIRE, Linkpapua.com - Guna memastikan kesiapan sarana dan fasilitas serta pelayanan SPBU terhadap masyarakat di masa Ramadhan & Idul Fitri (RAFI) 2024, Executive General...

    More like this

    Disnakertrans Mansel Akui Banyak Perusahaan Bandel, tak Laporkan Data Karyawan

    MANSEL, Linkpapua.com - Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Manokwari Selatan mencatat baru 2...

    Safari Ramadan di Mansel, Ali Baham Bicara Perjalanan 4 Bulan Pimpin Papua Barat

    MANSEL,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere melakukan Safari Ramadan di Masjid...

    Dorong Pencapaian Kinerja, BPKSDM Mansel akan Terapkan e-Kinerja

    MANSEL,Linkpapua.com– Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPKSDM) Manokwari Selatan akan menerapkan sistem...