26.1 C
Manokwari
Selasa, April 15, 2025
26.1 C
Manokwari

Search for an article

More

    Terharu Anaknya Dikukuhkan sebagai Paskibra Papua Barat, Hermus: Saya Bangga!

    Published on

    MANOKWARI, Bupati Manokwari Hermus Indou mengaku sangat bangga dan terharu melihat anak sulungnya Anepa Sintia Indou dikukuhkan sebagai anggota pasukan pengibar bendera (Paskibra) mewakili Manokwari, oleh Penjabat Gubernur Papua Barat Komjen Pol (Purn) Paulus Waterpauw di Gedung Olah Raga Sanggeng, Selasa (16/8/2022), dilansir dari Kompas.com.

    Selain anak Bupati Manokwari, ada 34 pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) lainnya yang juga dikukuhkan sebagai Paskibra Papua Barat 2022.

    “Mereka adalah para generasi yang hebat hari ini, karena mendapat kepercayaan dari pemerintah dan juga negara ini untuk mengibarkan bendera Merah Putih pada upacara pengibaran bendera Hut Kemerdekaan RI Ke-77 Tahun, ” kata Bupati Hermus Indou.

    Menurutnya, menjadi Paskibra bisa menjadi modal awal pembinaan juga pengembangan kehidupan mereka.

    “Kita berharap ke depan (mereka) semua para anggota Paskibraka bisa menjadi sumber daya manusia yang dapat diandalkan untuk masa depan pembangunan daerah ini,” ucap Hermus.

    Indou mengaku bersyukur karena putrinya juga lolos seleksi hingga tergabung dengan Paskibra Papua Barat.

    “Tentu kami sebagai orangtua merasa bangga bersyukur dan terima kasih karena anak kami Anepa Sintia Indou bisa terpilih dari sekian banyak siswa siswi SMU di Kabupaten Manokwari menjadi anggota Paskibraka,” ucapnya.

    Orangtua anggota Paskibra lainnya, Andre Iek juga mengaku bangga menyaksikan prestasi anaknya.

    “Rasa bersyukur kepada Tuhan juga rasa semangat dan gembira juga karena anak saya ikut Paskibraka” kata Yance.

    “Saya berharap anak-anak kita ini besok dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan sukses sehingga bukan hanya mengharumkan kami sebagai orang tua tetapi juga bangsa dan negara,” lanjut dia.

    Kepala Dinas Pendidikan Olahraga Papua Barat Hans Lodewijk Mandacan mengatakan, peserta Paskibra Papua Barat Tahun 2022 diseleksi dari berbagai kabupaten dan kota.

    “Mereka diseleksi dari utusan kabupaten dan kota di Papua Barat. Hanya saja ada beberapa daerah yang tidak mengirim utusannya,” ujar Mandacan.

    Dia mengaku para peserta Paskibraka ini dilatih oleh para pelatih profesional.

    “Kita harapkan anak-anak ini bisa melaksanakan tugas dengan  baik,” harap Hermus. (LP2/red)

    Latest articles

    Pemprov Papua Barat Ingin Percepat APBD Perubahan, Antisipasi Pekerjaan Menumpuk Akhir...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat ingin mempercepat penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2025. Upaya ini sebagai langkah antisipasi...

    More like this

    Pemprov Papua Barat Ingin Percepat APBD Perubahan, Antisipasi Pekerjaan Menumpuk Akhir Tahun

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat ingin mempercepat penyusunan Anggaran Pendapatan dan...

    Pemprov Papua Barat Siapkan Lahan untuk RS Vertikal dan Sekolah Unggulan

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat bergerak cepat menyiapkan lahan untuk pembangunan...

    Mahasiswa UNCRI Dukung Kebijakan Pemangkasan Anggaran Perjalanan Dinas Gubernur Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kebijakan Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, terkait pemangkasan anggaran perjalanan dinas...
    Exit mobile version