28.7 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
28.7 C
Manokwari
More

    Soal Relokasi, Ratusan Warga Sanggeng Demo di Kantor DPRD Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Ratusan warga Kelurahan Sanggeng melakukan aksi demo di Kantor DPRD Manokwari, Senin (7/11/2022). Warga meminta kejelasan soal informasi adanya relokasi warga.

    Pimpinan DPRD Manokwari bersama sejumlah anggota dewan menemui para warga. Wakil Ketua DPRD Manokwari, Norman Tambunan, mengungkapkan pihaknya sudah berkomunikasi dengan Pemkab Manokwari agar duduk bersama untuk mencari solusi terbaik.

    Baca juga:  DPRD Manokwari Minta APBD 2022 Lebih Berpihak pada Rakyat

    “DPRD berupaya agar semua pihak terkait bisa duduk bersama untuk menyelesaikan permasalahan ini. Bupati Maydepa pada tahun 80-an memerintahkan tanah pemda yang jadi tuntutan warga ini tanahnya bisa dipakai. Dengan begitu, berarti ada masa waktunya sampai diperpanjang kembali. Merujuk pada aturan sudah 30 tahun sehingga waktunya sudah selesai. Untuk kelanjutannya akan terlebih dahulu rapat bersama pemda dan DPRD baru pihak terkait lainnya,” beber Norman usai menerima warga.

    Baca juga:  14 Peserta Lulus Ujian Kompetensi Pengadaan Barang/Jasa Pemkab Mansel-LPP Gurindam

    Dikatakan politisi Golkar tersebut, dengan duduk bersama pihak terkait diharapkan dapat mendapatkan solusi terbaik.

    Baca juga:  Pemkab Manokwari Diminta Bantu Siswa Kurang Mampu Tebus Ijazah Tertahan di Sekolah

    “Keputusannya seperti apa nanti akan dibahas saat rapat bersama. Kalau pemda sudah punya rencana apalagi terkait visi dan misinya tentunya akan dilihat nanti. Rencana rapat bersama dengan Bupati, Rabu mendatang,” jelasnya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Jelang Masa Tenang, Sekretaris Koalisi HERO meminta bantuan Relawan dan Simpatisan...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang masa tenang kampanye Pilkada serentak 2024, Sekretaris Koalisi Pemenangan Hermus Indou-Mugiyono (HERO), Kristofel meminta agar relawan maupun simpatisan pendukung HERO dapat...

    More like this

    Jelang Masa Tenang, Sekretaris Koalisi HERO meminta bantuan Relawan dan Simpatisan HERO untuk menurunkan APK

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang masa tenang kampanye Pilkada serentak 2024, Sekretaris Koalisi Pemenangan Hermus Indou-Mugiyono...

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua...

    Haryono May Hadirkan Pimpinan Komisi II DPR RI dalam Kampanye HERO, Komitmen Hadirkan DOB Kota Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada kampanye akbar Hermus Indou-Mugiyono (HERO) beberapa waktu lalu, salah satu jurkam...