KOTA SORONG, linkpapua.com- Komunitas Pelayanan Kasih yang terdiri dari kalangan profesional, istri polisi dan pendeta di Kota Sorong, Papua Barat Daya menggelar kegiatan amal dengan mengunjungi orang dengan gangguan jiwa (ODGJ). Komunitas ini menyalurkan berbagai kebutuhan bagi para ODGJ.
“Kami menyasar orang orang yang tergolong ODGJ pada aksi hari ini di Kota Sorong dan Kabupaten Sorong,” kata Ketua Komunitas Lussy Krey, Jumat (22/3/2024).
Lussy menyebut, sebanyak 15 ODGJ yang didatangi oleh Komunitas Pelayanan Kasih. Pihaknya menyalurkan bantuan berupa makanan, pakaian layak pakai dan pelayanan kesehatan.
“Mereka juga didoakan oleh para Hamba Tuhan. Aksi ini kami gelar karena prihatin melihat kelompok ODGJ yang terlihat di beberapa kawasan di kota ini,” jelas Lussy.
Lussy berharap ke depan pemerintah provinsi berusaha membangun wadah yang layak untuk menampung kelompok ODGJ di Papua Barat Daya. (LP2/red)