26.3 C
Manokwari
Sabtu, April 20, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Perkuat Silaturahmi, Koramil Warmare Gelar Buka Puasa Bersama Warga

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komando Rayon Militer (Koramil) 1801-03/Walmare gelar buka puasa bersama masyarakat dalam wilayah teritorialnya, Senin (03/05/2021) di Aula Makoramil 1801-03/Warmare Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat.

    Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat dan memperkokoh kemanunggalan TNI dengan rakyat.

    “Karena kunci utama keberhasilan aparat teritorial adalah selalu memberikan rasa nyaman pada masyarakat dan setiap saat berada di tengah-tengah masyarakat,” kata Danramil, Lettu Inf Dani Purnomo.

    Baca juga:  Kejari Manokwari musnahkan 4 pucuk senpi

    Disela-sela buka puasa bersama, Lettu Inf Dani Purnomo juga berpesan kepada warga agar tetap menjalin hubungan yang baik antar umat beragama lainnya. Supaya tidak ada gesekan dari pihak luar yang mungkin bisa memecah belah keharmonisan masyarakat yang sudah berjalan dengan baik selama ini.

    Baca juga:  Hari Ini Terakhir Penyampaian LPPDK, KPU Ingatkan Parpol Tepati Waktu

    Dia juga menuturkan, sebagai aparat teritorial maka sangatlah dibutuhkan komunikasi dua arah yg selalu dan setiap saat harus terjalin dengan warga binaannya sehingga ketika timbul permasalahan sekecil apapun dalam masyarakat maka semuanya akan dengan mudah diselesaikan tanpa ada yang dirugikan.

    Baca juga:  Sistem Belajar Daring Membebani Sekolah dan Orang Tua Siswa

    “Di dalam bulan yang baik ini, kami akan terus berupaya meningkatkan silahturahmi dengan masyarakat di wilayah dan sebagai upaya kami sebagai Apkowil Koramil 1801-03/Warmare untuk mendekatkan diri kepada masyarakat, agar nantinya dapat terjalin hubungan yang harmonis.” tutupnya. (LP2/red)

    Latest articles

    Pemkab dan Pemprov Siapkan Ganti Rugi Warga Terdampak Alihtrase Rendani

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou Jumat(19/4/2024) menggelar pertemuan dengan warga terdampak pembangunan alihtrase jalan menuju bandara Rendani. Disampaikannya, Pemda Manokwari dan Pemprov Papua Barat...

    More like this

    Pemkab dan Pemprov Siapkan Ganti Rugi Warga Terdampak Alihtrase Rendani

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou Jumat(19/4/2024) menggelar pertemuan dengan warga terdampak pembangunan alihtrase...

    Rela Pensiun Dini, Dominggus Rumadas Siap Maju Jadi Calon Bupati Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Salah satu putera Doreri, Dominggus Rumadas memutuskan untuk maju sebagai bakal calon...

    Hermus Serahkan DPA 2024, Targetkan Peningkatan Perekonomian Daerah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Memasuki triwulan kedua tahun 2024, Bupati Manokwari Hermus Indou akhirnya menyerahkan Dokumen...