26.1 C
Manokwari
Selasa, April 16, 2024
26.1 C
Manokwari
More

    Papua Barat Siap Laksanakan UN

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Dinas pendidikan Provinsi Papua Barat sudah mempersiapkan pelaksanaan ujian nasional tingkat SMA dan SMK. Tercatat lebih dari 4.000 peserta ujian untuk tahun ini.

    Kepala Dinas Pendidikan Papua Barat Barnabas Dowansiba, M.Pd saat dikonfirmasi wartawan Senin (21/3/2022) menjelaskan tahapan lengkap pelaksanaan UN. Ia menyebutkan, saat ini sudah dimulai ujian teori untuk siswa SMK.

    Baca juga:  Masyarakat Jangan Khawatir! Maybrat Telah Kondusif, TNI-Polri Dirikan Pos Penjagaan 24 Jam

    “Hari ini sudah dimulai ujian teori untuk SMK selama seminggu, selanjutnya setelah ujian teori mereka akan melaksanakan PKL dan SMA/SMEA akan lakukan ujian teori pada Juli mendatang,” ujarnya.

    Baca juga:  Tim Avatar Ringkus Pelaku Curas di Pelabuhan Manokwari

    Hari ini kata dia, dinas pendidikan juga akan melaksanakan monitoring pelaksanaan ujian akhir untuk SMK. Hal ini untuk meninjau pelaksanaan ujian akhir dan memastikan semua berjalan sesuai skema.

    Baca juga:  Pertemuan APEC MRT ke-28, Mendag Lutfi Serukan 'Kembali ke Perdagangan'

    “Siswa yang akan mengikuti ujian tahun ini 4.000 lebih yang tersebar di kabupaten/kota,” jelasnya.

    Dia berharap ujian tahun 2022 ini bisa berjalan dengan baik dan tidak ada kendala.(LP9/Red)

    Latest articles

    Pengguna Kendaraan di Papua Maluku Tidak Usah Kawatir, Pertamina Pastikan Ketersediaan...

    0
    JAYAPURA, Linkpapua.com-Memasuki puncak arus balik Lebaran 2024, Pertamina melalui Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku melakukan pemantauan ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di berbagai...

    More like this

    Pengguna Kendaraan di Papua Maluku Tidak Usah Kawatir, Pertamina Pastikan Ketersediaan BBM

    JAYAPURA, Linkpapua.com-Memasuki puncak arus balik Lebaran 2024, Pertamina melalui Pertamina Patra Niaga Regional Papua...

    Menikmati Suasana Villa Moyang di Prafi: Sejuk, Ada Kolam Renang Hingga Kafe

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Destinasi wisata Prafi atau yang biasa disebut Satuan Pemukiman (Sp) di Kabupaten...

    Peduli Bencana Longsor Palangka dan Pangra’ta, Ikatan Pemuda-Mahasiswa Toraja di Manokwari Gelar Aksi Peduli

    MANOKWARI, linkpapua.com- Ikatan Pemuda Toraja Manokwari (IPTM) dan Ikatan Pelajar Mahasiswa Toraja Kabupaten Manokwari...