25.9 C
Manokwari
Selasa, November 26, 2024
25.9 C
Manokwari
More

    MRPB : Pimpinan DPRP dan DPRD Harus Orang Asli Papua

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB) menegaskan kembali pentingnya representasi penuh bagi Orang Asli Papua (OAP) dalam struktur kepemimpinan politik di Papua Barat.

    Wakil Ketua MRPB, Maxsi Nelson Ahoren menekankan perlunya penghargaan terhadap hak dan aspirasi OAP dalam politik daerah.

    “OAP telah membuktikan keramahan dan keterbukaannya terhadap siapapun yang datang dan bermukim di tanah Papua. Namun, keramahan dan toleransi ini tidak boleh disalahartikan sebagai tanda lemahnya semangat untuk memperjuangkan hak-hak mereka sendiri, termasuk hak untuk memimpin,”ujarnya Rabu (3/7/2024).

    Baca juga:  Tantang Polisi, MRPB Siap Buka-bukaan Soal Penambang Emas Kakap IIegal

    Dikatakannya, MRP mengingatkan bagi partai politik, bahwa setiap anak-anak Papua yang ada di dalamnya, contohnya Partai Golkar, PDIP, dan lainnya, jika ada anak-anak Papua disitu, kami berharap dan harus mengusulkan anak-anak negeri itu untuk menjadi tuan di negerinya sendiri.

    Maxsi menekankan bahwa prioritas utama bagi pimpinan partai politik, baik di tingkat Kabupaten, Provinsi, maupun pusat, adalah mengusulkan dan menempatkan OAP sebagai pemimpin di DPR Provinsi maupun Kabupaten. Ia bahkan meminta hal ini dilakukan meskipun pencapaian suara OAP tidak berada di posisi tertinggi dibandingkan dengan calon non-OAP.

    Baca juga:  11 Satker Polda Papua Barat Raih Penghargaan IKPA

    “Apalagi ada anak-anak asli disitu, contohnya di Teluk Wondama, tidak ada kompromi. Sudah cukup saudara-saudari kita non OAP duduk dan menjabat Anggota DPR-DPRD,” pesan Maxsi.

    Pernyataan ini menunjukkan komitmen MRPB untuk memastikan bahwa suara dan aspirasi OAP didengar dan diimplementasikan dalam proses politik. MRPB menuntut agar OAP tidak hanya menjadi peserta politik pasif, tetapi juga menjadi aktor utama dalam menentukan masa depan Papua Barat.

    Baca juga:  Temukan Pungli, Suap dan Gratifikasi? Adukan ke "LAPOR"

    Disampaikannya, MRPB menjadi motor penggerak bagi OAP untuk terus berpartisipasi dan berjuang dalam politik, dengan tujuan untuk membangun Papua Barat yang lebih adil dan bermartabat bagi seluruh rakyatnya.(LP3/Red)

    Latest articles

    Tak Terima C-Pemberitahuan, Ratusan Warga Perumahan Sowi Gunung Terancam tak Bisa...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ratusan Warga di Perumahan Sowi Gunung, Kabupaten Manokwari, Papua Barat terancam hak tidak dapat memberikan hak pilihnya di Pilkada 27 November 2024....

    HERO Rampungkan LPPDK dan Tutup RKDK

    More like this

    Tak Terima C-Pemberitahuan, Ratusan Warga Perumahan Sowi Gunung Terancam tak Bisa Mencoblos

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ratusan Warga di Perumahan Sowi Gunung, Kabupaten Manokwari, Papua Barat terancam hak...

    Momentum HGN di Raja Ampat, AFU Sebut Guru Pahlawan Sejati

    WAISAI, linkpapua.com- Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati (AFU) memimpin upacara peringatan Hari Guru...

    SKK Migas-KKKS GOKPL Gulirkan Program Kesehatan di Bintuni, Beri Pelatihan Bagi Perawat   

    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com– SKK Migas-KKKS Genting Oil Kasuri Pte. Ltd. (GOKPL) berkolaborasi dengan Dinas...