28.4 C
Manokwari
Rabu, April 24, 2024
28.4 C
Manokwari
More

    Liga 3: Jelang Perseman vs Persegaf, Ujian Sesungguhnya Tim Hinocofu 

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com- Perseman Manokwari menuntaskan fase grup dengan catatan nyaris sempurna. Namun ujian sesungguhnya Pasukan Hinocofu baru akan dilakoni, Senin besok.

    Perseman akan ditantang tim ‘kuda hitam’, Persegaf Pegunungan Arfak. Keduanya akan saling bunuh di fase gugur, di babak semi final.

    Tak hanya Perseman yang menoreh catatan ciamik di penyisihan grup, Persegaf juga lolos dengan raihan mentereng. Bahkan di partai terakhir mereka berhasil menang mencolok atas Persefak 3-0.

    Kemenangan ini tentu menjadi modal berharga bagi Persegaf. Setidaknya akan menebalkan kepercayaan diri anak-anak Pegunungan Arfak menghadapi tim favorit, Perseman.

    Baca juga:  Liga 3: Tekuk Persewon 3-0, Persegaf 'PD' Lolos Fase Grup

    Asisten Manajer Persegaf Abdul Ghafur Jahur Saba mengatakan, menghadapi Perseman akan jadi laga rumit. Diakuinya, tim ini punya kekuatan merata di semua lini.

    “Mereka tim komplet. Punya kekuatan di semua lini. Tapi anak anak saya yakin akan tampil dengan performa terbaik,” katanya.

    Ghafur melihat, Yopi Menas cs memiliki proses adaptasi yang cepat. Mereka tampil impresif di seluruh laga di babak penyisihan grup.

    Baca juga:  Masih Trauma, Penasehat Hukum S Ajukan Penangguhan Penahanan

    “Tinggal bagaimana menjaga kondisi tim. Terutama masalah kebugaran. Juga mental. Anak anak harus siap dengan tekanan. Karena tentu atmosfer pertandingan di semi final lebih kuat dibanding yang mereka lalui sejauh ini,” katanya.

    Sementara itu, Perseman sendiri akan tampil dengan skuad, Senin besok. Meski berstatus debutan, Pasukan Ular Putih tetap mewaspadai ledakan Persegaf.

    “Anak anak selalu tampil all out di setiap laga. Tak ada lawan lemah dalam kamus kami. Semua lawan harus diwaspadai. Begitu juga Persegaf,” ujar Jubir Perseman, Yan Cristian Warinussy.

    Baca juga:  Hermus Indou Harapkan Peran Generasi Muda dalam Mengisi Pembangunan  

    Apalagi kata Warinussy, Persegaf sudah menunjukkan performa apik di fase grup.

    “Mereka menunjukkan sebagai tim yang benar benar siap di ajang ini. Mereka tampil konsisten. Dan itu PR buat kami,” katanya.

    Sebagai tim unggulan, Warinussy, tak mau jemawa. Bagi dia, sepak bola selalu bisa menghadirkan kejutan.

    “Kami tetap menganggap ini laga sulit. Harapan kami anak anak bermain kolektif. Mau bekerja keras dan memberi kita kemenangan,” imbuhnya. (LP2/red)

    Latest articles

    Mengenal Dianawaty Teknisi Perempuan di Tangguh LNG: Pejuang Gender

    0
    JAKARTA,linkpapua.com- Dianawaty, Completion Engineer di Tangguh LNG adalah satu dari segelintir perempuan yang menggeluti pekerjaan sebagai teknisi. Namun lewat profesi ini ia membuktikan bahwa...

    More like this

    Mengenal Dianawaty Teknisi Perempuan di Tangguh LNG: Pejuang Gender

    JAKARTA,linkpapua.com- Dianawaty, Completion Engineer di Tangguh LNG adalah satu dari segelintir perempuan yang menggeluti...

    Selamat! Petrus Kasihiw Raih Gelar Doktor Lingkungan di Unipa

    MANOKWARI,LinkPapua.com- Bupati Teluk Bintuni Petrus Kasihiw berhasil meraih gelar doktor bidang lingkungan usai menjalani...

    Cegah Banjir, Kodim 1806/TB Bersihkan Parit di Kampung Banjar Ausoy

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Komandan Kodim 1806/TB, Letkol Inf Teguh Eko Efendi memimpin pembersihan parit sepanjang...