28.3 C
Manokwari
Senin, Januari 20, 2025
28.3 C
Manokwari
More

    Lewat Drama Adu Penalti, Original 50 Kunci Gelar Juara

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Tournament Futsal Alumni dan Siswa Aktif SMA N1 Manokwari yang ke VIII masuki laga puncak yang digelar Kamis (14/11/2024) malam.

    Dipertandingan final untuk kategori Legend, mempertemukan Tatanam (Angkatan 2005) dan Ades (Angkatan 2003). Di laga yang berlangsung sengit tersebut, Ades harus mengakui keunggulan Tatanam dengan skor 6-8.

    Baca juga:  Pemprov Papua Barat Wajibkan Seluruh ASN Periksa Kesehatan

    Tidak kalah sengit, pertandingan final untuk kategori reguler yang menghadirkan 2 tim terbaik yaitu Ayam Patah (Angkatan 51) dan Original (Angkatan 50) harus diakhiri dengan adu penalti setelah diwaktu normal skor imbang 11-11.

    Baca juga:  Dies Natalis 65 Tahun STT Erikson Tritt Manokwari, Hermus Bicara Pendidikan Berkualitas

    Dibabak tos-tosan itu, Original unggul 2-1 setelah kedua penendangnya sukses melaksanakan tugasnya.

    Pada closing Ceremony, Ketua Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Papua Barat Aloysius Siep menyambut baik event tahunan tersebut.

    “Kita dari AFP Papua Barat menyambut baik event ini karena tentunya bisa dilihat potensi-potensi futsal yang ada di Manokwari. Yang terpenting adalah dengan tournament Alumni dan siswa aktif dapat menjalin silaturahmi,”ungkapnya.

    Baca juga:  DPRD Manokwari Kritik Mekanisme Musrenbang: Suara RT Terlewati

    Tournament yang diikuti oleh 24 tim dari 2 kategori tersebut mendapat antusiasme dari para peserta maupun pihak SMA N1 Manokwari.(LP3/Red)

    Latest articles

    Dipercayakan jadi Pimpinan DPRK dari Golkar, Suriyati : Ini Buah Kesabaran

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPRK Manokwari menggelar Rapat Paripurna tentang pembukaan tahun sidang 2025, penetapan program kerja DPRK Manokwari dan Pengumuman calon pimpinan DPRK Manokwari masa...

    More like this

    Dipercayakan jadi Pimpinan DPRK dari Golkar, Suriyati : Ini Buah Kesabaran

    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPRK Manokwari menggelar Rapat Paripurna tentang pembukaan tahun sidang 2025, penetapan program...

    Kakanwil Kemenkum Papua Barat Resmi Lantik 8 Pejabat Fungsional

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Papua Barat, Piet Bukorsyom melantik 8...

    9 Tersangka Kasus Pemalsuan Dokumen CPNS Resmi Diserahkan ke Kejati Papua Barat

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Penyidik Direktorat Kriminal Umum Polda Papua Barat akhirnya melimpahkan 9 tersangka dan barang...