28.2 C
Manokwari
Sabtu, April 20, 2024
28.2 C
Manokwari
More

    Kasihiw Sebut Banyak Honorer Makan ‘Gaji Buta’, Rekrutmen Ulang akan Diperketat

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com- Pemkab Teluk Bintuni telah melakukan restrukturisasi tenaga honorer.

    Tenaga honorer yang telah dirumahkan akan didata ulang untuk direkrut kembali sesuai kebutuhan unit kerja.

    “Saya sudah perintahkan sekda agar mereka yang masih kita butuhkan direkrut kembali sesuai kuota setiap OPD. Kita tidak menerima honorer secara sembarangan. Ada standar yang kita tetapkan,” ujar Bupati Teluk Bintuni Petrus Kasihiw, Senin (10/5/2021).

    Menurut Kasihiw, honorer yang direkrut nanti akan diikat dengan kontrak. Mereka diberi standar kerja dan tanggung jawab yang jelas. Tidak lagi sekadar mengisi kuota di OPD.

    Baca juga:  Wujudkan Swasembada Pangan, Kodim 1806/Teluk Bintuni Kolaborasi Pemkab Tanam Jagung

    “Kerjanya apa tugasnya apa itu harus lengkap didalam kontrak kerja. Karena kontrak kerja yang bayar itu pemerintah, bukan asal terima-terima begitu saja,” tandasnya.

    Karena itu Kasihiw mengingatkan OPD agar tidak lagi asal merekrut honorer tanpa aturan yang jelas. Ia menegaskan, honorer yang direkrut tanpa melalui kontrak kerja akan dibebankan sendiri ke OPD. Termasuk pembayaran honornya tidak akan ditanggung pemkab.

    Baca juga:  Bupati-Wakil Bupati Teluk Bintuni Dilantik 18 Juni, Sekda: Kami Sudah Bentuk Panitia

    “Karena sudah ada arahan dari Menpan RB agar semua dibenahi degan baik. Honorer harus efektif secara kinerja dan juga mengefisiensi anggaran,” kata Kasihiw.

    Selama banyak honorer yang datang sekadar duduk dan terima honor setiap bulan. Tapi tidak jelas kerja apa.

    Baca juga:  Resmikan Gedung Kejari Teluk Bintuni, Kajati Tantang Para Jaksa Kerja Baik

    Mereka hanya direkrut mengisi kuota. Bahkan kata Kasihiw, ada honorer yang setiap bulan terima honor tapi orangnya tidak pernah kelihatan.

    “Jadi hanya makan gaji buta saja. Karena disinyalir ada nama tetapi orangnya tidak tau di mana. Terus honornya siapa yang terima? Ini namanya pelanggaran dan harus ditindak tegas, saya berharap tidak ada model seperti ini lagi terjadi,” tutupnya. (LP5/red)

    Latest articles

    Pemkab dan Pemprov Siapkan Ganti Rugi Warga Terdampak Alihtrase Rendani

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou Jumat(19/4/2024) menggelar pertemuan dengan warga terdampak pembangunan alihtrase jalan menuju bandara Rendani. Disampaikannya, Pemda Manokwari dan Pemprov Papua Barat...

    More like this

    Yayasan Kasih Rumbai Koteka Apresiasi Dukungan Kapolda PB di Bidang Pendidikan

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com - Ketua Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Yayasan Kasih Rumbai Koteka Yohanis...

    Lagi, Polres Teluk Bintuni Panen Raya di Kebun Bhayangkari 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com-Kapolres Teluk Bintuni AKBP Choiruddin Wachid menghadiri panen raya jagung di kebun Bhayangkari...

    Polres Teluk Bintuni Panen Perdana Jagung, Hasilnya Dibagikan ke Masyarakat

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Polres Teluk Bintuni melakukan panen jagung di kebun Bhayangkari, Senin (5/4/2024). Ini merupakan...