26.7 C
Manokwari
Jumat, April 4, 2025
26.7 C
Manokwari
More

    HUT Ke-4 Kodim 1806/TB, Dandim: Ciptakan Sistem Kerja Lebih Baik!

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Kodim 1806/TB merayakan hari ulang tahun (HUT) yang keempat. Perayaan dimulai sejak Selasa (5/9/2023) lalu dan mencapai puncaknya hari ini, Rabu (13/9/2023), dengan pelaksanaan ibadah bersama.

    Kodim 1806/TB memberikan fasilitas ibadah bagi umat muslim di Masjid ABRI Kodim 1806/TB serta bagi umat Nasrani di Kafe Kodim 1806/TB. Ibadah ini dihadiri seluruh pimpinan, anggota, dan Persit KCK Cabang XLIV Kodim 1806/TB.

    Baca juga:  Yulianus Thebu Kritik Pemkab Raja Ampat Buntut Balita Lahir tanpa Anus tak Dilayani

    Dandim 1806/TB, Letkol Inf. Patrick Arya Bima, mengajak semua anggota untuk bekerja sama dalam menciptakan sistem kerja yang lebih baik dalam organisasi militer.

    Ia juga mengucapkan terima kasih atas kontribusi yang telah diberikan seluruh anggota dan Persit dalam merayakan ulang tahun Kodim 1806/TB yang keempat ini.

    Baca juga:  HUT TNI di Teluk Bintuni, Dandim 1806/TB: Kita dari Rakyat untuk Rakyat

    Acara ini juga dihiasi dengan kejutan dari personel Polres Teluk Bintuni yang hadir dalam acara ramah-tamah.

    Kapolres Teluk Bintuni, AKBP Choiruddin Wachid, menyampaikan ucapan selamat ulang tahun dan berharap semangat serta dedikasi Kodim 1806/TB dalam menjalankan tugasnya akan terus berkembang untuk kebaikan negara dan masyarakat.

    Baca juga:  HUT TNI Ke-77, Polres Teluk Bintuni Beri Kejutan Kodim 1806

    “Semoga perjalanan yang telah ditempuh selama ini akan menjadi inspirasi bagi semua untuk terus berupaya memberikan yang terbaik dalam pelayanan kepada tanah air,” ujar AKBP Choiruddin. (LP5/Red)

    Latest articles

    Gubernur Buka Liga 4 Regional PBD, Janjikan Hadiah Rp50 Juta untuk...

    0
    SORONG, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat Daya (PBD), Elisa Kambu, resmi membuka Liga 4 PSSI Regional PBD di Stadion Bewela, Kota Sorong, Kamis (3/4/2025)....

    More like this

    Gubernur Buka Liga 4 Regional PBD, Janjikan Hadiah Rp50 Juta untuk Juara

    SORONG, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat Daya (PBD), Elisa Kambu, resmi membuka Liga 4...

    Kapolres Baru Manokwari Selatan Disambut Tradisi Adat Papua dan Pedang Pora, Siap Bersinergi dengan Pemkab

    MANSEL, LinkPapua.com – Kapolres Manokwari Selatan (Mansel) yang baru, AKBP Marzel Doni, S.IK, M.H...

    Pertamina Sesuaikan Harga BBM di Papua per 1 April 2025, Ini Daftar Terbarunya

    SORONG, LinkPapua.com – Harga bahan bakar minyak (BBM) di Papua mengalami penyesuaian mulai Selasa...