29.1 C
Manokwari
Kamis, April 25, 2024
29.1 C
Manokwari
More

    Hermus Rotasi Pimpinan OPD Berstatus Plt, Hanya 2 yang Bertahan

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Bupati Manokwari Hermus Indou merotasi seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang berstatus pelaksana tugas (Plt). Hanya dua pimpinan OPD yang memungkinkan diperpanjang.

    “Ada pimpinan OPD yang menjabat sudah mencapai dua tahun. Dari segi aturan itu sebenarnya tidak diperbolehkan,” kata Hermus Senin (26/4/2021) usai pembagian DPA tahun anggaran 2021.

    Baca juga:  Warga Kampung Mandopi Digegerkan Penemuan Mayat Mengambang di Sungai

    Dikatakan Hermus, pimpinan OPD berstatus plt hanya boleh menjabat maksimal selama 6 bulan. Setelah itu harus diperbarui.

    “Sehingga yang menjabat melewati batas waktu itu harus diganti. Saya ingatkan ini bukan karena suka atau tidak. Tetapi kita melaksanakan aturan,” ungkapnya.

    Baca juga:  Sambut HUT Kodam VIII/Kasuari ke-4, Pangdam kembali berbagi kasih di 3 lokasi berbeda

    Ditegaskannya, plt yang nantinya ditunjuk tidak serta-merta akan menjadi pimpinan OPD yang defintif. Melainkan harus terlebih dahulu melalui proses lelang jabatan yang mengacu pada aturan kepegawaian. Di antaranya memenuhi kualifikasi masa kerja, pangkat dan golongan. Termasuk kompetensi pendidikan.

    Baca juga:  Bawaslu Manokwari Kembali Ajak Masyarakat Awasi Pilkada

    “Dengan pelaksanaan lelang jabatan yang memperhatikan sejumlah aspek tentu untuk nantinya OPD tersebut bisa melaksanakan tugas-tugas pemerintahan. Itu harapan kita,” kata Hermus.

    Adapun dua pimpinan OPD yang diperpanjang yaitu Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) dan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi.(LP 3/Red)

    Latest articles

    Pj Gubernur Ali Baham Bantu Pembangunan Masjid Al Aqsho Wamena

    0
    WAMENA, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere memberikan bantuan untuk pembangunan Masjid Al Aqsho, Wamena, Papua Pegunungan sebesar Ro50 juta. Bantuan diserahkan...

    More like this

    Kebakaran Mini Market Swapen Akibat Korsleting Listrik

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kebakaran mini market di kompleks swapen kelurahan Manokwari Barat pada Selasa petang...

    Dinilai Berdedikasi, PT Matahari Digital Printing Raih Award dari BPJS Kesehatan Manokwari

    MANOKWARI, linkpapua.com- PT Matahari Digital Printing meraih penghargaan dari BPJS Kesehatan Cabang Manokwari. Penghargaan...

    Hasil Pemeriksaan Dokter, Tidak Ditemukan Tindak Kekerasan di Tubuh Yahya 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam pengungkapan penemuan mayat atas nama Yahya pada Selasa di hutan Anggori,...