25.8 C
Manokwari
Kamis, April 3, 2025
25.8 C
Manokwari
More

    DPR PB Tetapkan Panja Percepatan Pembentukan Provinsi Papua Barat Tengah

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Papua Barat (PB) melalui rapat paripurna di salah satu hotel di Manokwari, Selasa (20/9/2022), telah menetapkan panitia kerja (panja) percepatan pembentukan Provinsi Papua Barat Tengah.

    Rapat paripurna dibuka Wakil Ketua I DPR Papua Barat, Ranley Lolando Mansawan, dilanjutkan pembacaan surat keputusan (SK) panja percepatan pembentukan Provinsi Papua Barat Tengah.

    Sesuai SK yang dibacakan Sekretaris DPR Papua Barat diwakili Kabag Persidangan DPR Papua Barat, Jasad Kadarusman, ketua panja percepatan pembentukan Provinsi Papua Barat Tengah, yakni Mudasir Bogra, beranggotakan anggota DPR dari wilayah Bomberay Raya.

    Baca juga:  Warga Kampung Wasai Ngadu ke Abdullah Gazam: Jalan Rusak, Ruang Kelas Minim

    Wakil ketua I DPR Papua Barat, Ranley Lolando Mansawan, mengatakan panja ini akan bekerja sampai terbentuknya Provinsi Papua Barat Tengah.

    “Memang masa kerja mereka (panja) sampai provinsi yang diusulkan terbentuk. Jika pembentukan Provinsi Papua Barat tengah belum juga diputuskan, namun masa jabatan anggota DPR sudah berakhir (2 Oktober 2024), maka panja juga akan berakhir,” paparnya.

    Baca juga:  PKS Papua Barat Dukung Pembangunan Kembali Masjid Al Hasanah Borobudur Pasca Kebakaran

    Tugas panja, yakni menyusun inventaris masalah, mengawal terutama di pemerintah pusat, dan dapat menyampaikan hasil kepada pimpinan DPR Papua Barat.

    Dasar pembentukan panja ini, kata dia, menindaklanjuti aspirasi masyarakat yang disampaikan kepada tim DPR Papua Barat wilayah Bomberay Raya.

    Baca juga:  Update covid-19 Papua Barat: 60 orang sembuh, 112 tambahan kasus baru

    Dokumen aspirasi ini juga telah disampaikan ke DPR RI oleh panja percepatan pembentukan Provinsi Papua Barat Daya, beberapa waktu lalu.

    “Sesuai hasil rapat internal tujuh fraksi di DPR Papua Barat maka terbentuklah panja ini,” ungkapnya.

    Dia berharap panja dapat bekerja secara aktif dan dapat mengakomodasi kepentingan daerah yang diharapkan dapat terealisasi pada tahun ini. (LP9/Red)

    Latest articles

    Kapolres Baru Manokwari Selatan Disambut Tradisi Adat Papua dan Pedang Pora,...

    0
    MANSEL, LinkPapua.com – Kapolres Manokwari Selatan (Mansel) yang baru, AKBP Marzel Doni, S.IK, M.H bersama Ketua Bhayangkari, Ny. Irene Marzel Doni disambut dengan prosesi...

    More like this

    Manokwari United Siap Tampil di Liga 4, Target Promosi ke Liga 3

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou pada Kamis (27/3/2025)secara resmi melaunching Manokwari United yang...

    Lani Lakotani Resmi Pimpin BKOW Papua Barat Periode 2025-2030

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Lani Lakotani resmi menjabat sebagai Ketua Badan Kerja Sama Organisasi Wanita...

    Gubernur Papua Barat Serahkan Bantuan Beras ke 200 Masjid-7 Ponpes Jelang Idulfitri

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menyalurkan bantuan berupa beras kepada 200...