28.7 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
28.7 C
Manokwari
More

    Dilepas Waterpauw, 800 Peserta Bersaing di Lomba Lari 10K Pemprov Papua Barat

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Letupan pistol menggelegar di udara saat Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, melepaskan tembakan sebagai tanda dimulainya lomba lari 10 kilometer (10K) yang diselenggarakan Pemerintah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat di Jalan Rendani, Manokwari, Selasa (15/8/2023).

    Lomba lari dalam rangka hari ulang tahun (HUT) ke-78 kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ini diikuti kurang lebih 800 peserta, termasuk atlet nasional dari berbagai daerah, seperti Banten, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Kalimantan Timur, dan Nusa Tenggara Timur (NTT).

    Baca juga:  Bapenda Manokwari Target PAD Rp63 Miliar di 2022, Wujudkan Peningkatan SDM

    Waterpauw menjelaskan lomba lari 10K ini merupakan uji kemampuan bagi para atlet dalam rangka persiapan Pra Pekan Olahraga Nasional (Pra-PON) maupun PON Aceh-Sumatra Utara 2024 mendatang.

    Baca juga:  Wonggor Blak-blakan Sebut Waterpauw - Dominggus Calon Gubernur Terkuat

    “Hari kita akan uji kemampuan Anda semua. Rekor nasional lari 10K, yakni 32 menit,” ujarnya saat melepas peserta. Ia juga mengungkapkan panitia telah menyediakan hadiah menarik bagi para pemenang.

    Waterpauw mengatakan pelaksanaan lomba lari 10K ini juga untuk mengidentifikasi potensi atlet Papua Barat yang nantinya akan turut serta dalam Pra-PON maupun PON.

    Baca juga:  Papua Barat Target Eliminasi Malaria 2027

    “Persiapkan diri karena ke depan lomba akan semakin intens. Papua Barat harus mencetak atlet lari nasional dalam menghadapi Pra-PON dan PON,” katanya.

    Start dari Jalan Rendani, para peserta akan menuju arah Bandara Rendani untuk selanjutnya finis di Lapangan Borasi. (LP9/Red)

    Latest articles

    Kasus Pemalsuan Dokumen CPNS PB Sudah P21, Polda Segera Serahkan 9...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat menyatakan, berkas perkara dugaan pemalsuan dokumen penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Pemprov Papua Barat telah lengkap atau...

    More like this

    Legislator Perindo Musa Naa Ajak Masyarakat Teluk Bintuni Menangkan Yo Join

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Politisi Partai Perindo yang juga anggota DPRD Papua Barat Musa Naa mengajak...

    BPK RI Papua Barat: Tak Semua Data Boleh Dibuka ke Media  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Papua Barat menggelar sharing session dengan...

    Bawaslu Papua Barat Ingatkan Logistik Harus Tiba di TPS pada H-1

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Bawaslu Papua Barat memastikan distribusi logistik Pilkada 2024 harus telah tiba di...