25.7 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.7 C
Manokwari
More

    Atlet Jujitsu Papua Barat Dika Pratama Lolos ke PON 2024

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Provinsi Papua Barat meloloskan satu atlet di cabang jujitsu ke arena PON Aceh-Medan 2024. Kepastian ini didapat setelah Dika Pramana Putra berhasil merebut perunggu di kejuaraan Indonesia Martial Art Game (IMAG) BK PON 2023 yang diikuti 16 provinsi.

    Ketua Umum PBJI Papua Barat
    H Yusran menyampaikan rasa bangsanya atas pencapaian Dika Pratama. Menurutnya, ini menjadi bukti berjalannya sistem pembinaan olahraga jujitsu di Papua Barat.

    Baca juga:  KONI Papua Barat Siapkan Bonus untuk Atlet Peraih Medali PON, Berapa Nilainya?

    “Kami segenap Pengurus Besar Jujitsu Indonesia (PBJI) Papua Barat, saya selaku ketua umum dengan bangga atas perolehan atlet kami juara 3 pada kelas 77 kg kategori newaza systeam yang dengan pertama kalinya mampu meloloskan atlet menuju PON”, katanya, Kamis (2/11).

    Yusran menuturkan, Dika Pratama menunjukkan talentanya di ajang itu. Siswa SMAN 2 Manokwari tersebut kata Yusran banyak mencuri perhatian.

    “Dengan mengucapkan syukur Alhamdulillah saya selaku ketua umum mengucapkan selamat dan sukses kepada adek Dika Pramana Putra atas perolehan medali perunggu. Ini sebuah pencapaian membanggakan,” ungkapnya.

    Baca juga:  Perpani Papua Barat Gelar Musprov, Pilih Ketua-Susun Program Kerja

    H.Yusran mengungkapkan cabor ju-jitsu ini tergolong baru. Jujitsu juga pertama kali dipertandingkan di arena PON Aceh-Medan 2024.

    “Dari 16 Provinsi yg bertanding kami Papua Barat urutan 8 besar yang lolos masuk PON 2024 nantinya”, ujarnya.

    Ia mengungkapkan dengan segala keterbatasan mereka akan mempersiapkan diri dan terus berlatih demi mempersembahkan yang terbaik untuk provinsi Papua Barat di ajang PON.

    Baca juga:  Distribusi Uang Baru Tahun Emisi 2022, BI Papua Barat Siapkan Tiga Gerai

    “Atas nama ketua umum dan pengurus PBJI Papua Barat mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Dispora PB,Koni PB, Bupati Manokwari, Koni Manokwari atas support dan dukunganya sehingga kami mampu mengikuti kegiatan Indonesia Martial Art Game (IMAG) BK PON 2023 pada 28 dan 29 Oktober di Bekasi Jawa Barat,” jelasnya. (LP12/red)

    Latest articles

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam Konklaf atau pemilihan Paus baru di Vatikan. Dia dijadwalkan bertolak...

    More like this

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam...

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus Hutan dan Rawa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata...

    Wagub Papua Barat soal Ubah Nama Bandara Rendani: Harus Disepakati Semua Pihak

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyebut perubahan nama Bandara...