27.9 C
Manokwari
Kamis, April 3, 2025
27.9 C
Manokwari
More

    615 Peserta Ikuti Lomba Lari HUT Teluk Bintuni, Hadiah Jutaan Rupiah

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Sebanyak 615 peserta mengikuti lomba lari untuk memeriahkan rangkaian HUT ke-21 Teluk Bintuni yang diselenggarakan, Senin (10/6/2024). Lomba lari ini dimulai dari kompleks Tisai dan Iguriji serta terbagi menjadi tiga kategori, yaitu umum, remaja, dan anak-anak.

    Sekretaris Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Teluk Bintuni, Fredy Mambai, menyatakan kegiatan ini dikoordinir PASI bersama Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga.

    Baca juga:  Update Covid-19 Papua Barat: Bertambah 4 Kasus Positif, 7 Pasien Sembuh

    “Untuk jarak lari kategori umum, siswa SMP dan SMA sepanjang 7 km, sementara anak-anak sepanjang 2 km,” jelas Fredy kepada wartawan.

    Panitia menyediakan dana pembinaan bagi para pemenang lomba. Juara pertama mendapatkan Rp5 juta hingga peringkat kelima mendapatkan Rp1 juta.

    Baca juga:  Program 100 Hari Kerja, Bupati-Wabup Teluk Bintuni Kunker ke Distrik Kamundan

    Ketua panitia Porseni Teluk Bintuni, Roni Kosepa, mengungkapkan pihaknya selalu berkoordinasi dengan PASI Teluk Bintuni dalam penyelenggaraan lomba lari ini.

    “Di bidang kami, setiap tahun ada dana untuk atlet, tapi untuk mekanismenya kami selalu berkoordinasi dengan induk organisasi,” ujar Roni.

    Baca juga:  APBD Papua Barat 2025 Dirancang Rp3,4 T, Belanja Pegawai Capai Rp847 M

    Lomba lari dalam rangka HUT Teluk Bintuni ke-21 ini mendapatkan apresiasi dari masyarakat. Mereka berharap kegiatan olahraga seperti ini sering digelar pemerintah daerah untuk mengakomodasi minat dan bakat anak-anak Bintuni, khususnya dari tujuh suku.(LP5/Red)

    Latest articles

    Kapolres Baru Manokwari Selatan Disambut Tradisi Adat Papua dan Pedang Pora,...

    0
    MANSEL, LinkPapua.com – Kapolres Manokwari Selatan (Mansel) yang baru, AKBP Marzel Doni, S.IK, M.H bersama Ketua Bhayangkari, Ny. Irene Marzel Doni disambut dengan prosesi...

    More like this

    Kapolres Baru Manokwari Selatan Disambut Tradisi Adat Papua dan Pedang Pora, Siap Bersinergi dengan Pemkab

    MANSEL, LinkPapua.com – Kapolres Manokwari Selatan (Mansel) yang baru, AKBP Marzel Doni, S.IK, M.H...

    Pertamina Sesuaikan Harga BBM di Papua per 1 April 2025, Ini Daftar Terbarunya

    SORONG, LinkPapua.com – Harga bahan bakar minyak (BBM) di Papua mengalami penyesuaian mulai Selasa...

    Mugiyono jadi Khotib Salat Idul Fitri 1446 H di lapangan Kodim 1801/ Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menjadi khotib pada Salat Idul Fitri 1446 H...