28.6 C
Manokwari
Jumat, April 11, 2025
28.6 C
Manokwari
More

    26 Tim Bersaing di Turnamen Futsal Flobamora Cup II

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Ikatan Keluarga Besar Flobamora Papua Barat menggelar turnamen futsal bertajuk Flobamora Cup II.

    Turnamen untuk menyambut HUT ke-8 Ikatan Keluarga Besar Flobamora ini diikuti 26 tim yang mulai bergulir, Selasa (12/9/2023), di Logam Sport, Manokwari, dan partai finalnya akan berlangsung, Sabtu (23/9/2023) nanti.

    Baca juga:  Debat Pilkada Bintuni: Ambil Alih Jatah Daniel Asmoron, Alimudin Baedu Ditegur Moderator 

    Ketua Ikatan Keluarga Besar Flobamora Papua Barat, Clinton C. Tallo, mengungkapkan turnamen ini sebagai ajang silaturahmi masyarakat Flobamora di Manokwari.

    “Ini merupakan momentum baik bagi keluarga Flobamora untuk merajut persatuan dan kesatuan di tanah rantau. Tentunya Flobamora siap berkontribusi untuk membantu pemerintah,” ujarnya.

    Baca juga:  Demi Herd Immunity, Pemprov Papua Barat "Jemput Bola" Lakukan Vaksinasi

    Pj Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, diwakili Plt. Sekda Papua Barat, Jacob Fonataba, mengungkapkan peran Flobamora sangat strategis sebagai mitra pemerintah.

    “Keluarga Flobamora memiliki warga yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk di Manokwari. Dengan jumlah yang cukup banyak tersebut dapat mendukung pembangun dari berbagai sektor. Flobamora dapat berperan dalam mewujudkan Papua Barat yang berdaya saing,” katanya.

    Baca juga:  Dituntut JPU 1,3 Tahun, Hakim Malah Vonis Pendeta Roberts 4 Tahun

    Selain itu, pemerintah provinsi berharap Ikatan Keluarga Besar Flobamora dapat makin dewasa menata diri. (LP3/Red)

    Latest articles

    Demo Tolak UU TNI di Manokwari, Mahasiswa Bacakan 5 Tuntutan ke...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Mahasiswa di Kabupaten Manokwari, Papua Barat, berunjuk rasa menolak Undang-Undang TNI, Kamis (10/4/2025). Dalam orasinya, massa menyampaikan lima poin tuntutan kepada...

    More like this

    Demo Tolak UU TNI di Manokwari, Mahasiswa Bacakan 5 Tuntutan ke DPR

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Mahasiswa di Kabupaten Manokwari, Papua Barat, berunjuk rasa menolak Undang-Undang TNI,...

    Bupati Raja Ampat Larang Wisuda Penamatan Sekolah TK hingga SMA

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Bupati Raja Ampat, Orideko Iriano Burdam, secara tegas melarang penyelenggaraan...

    Gubernur Dominggus Beri Bonus Rp25 Juta Juara Liga 4 Papua Barat Persipegaf

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, memberikan bonus uang pembinaan kepada para...