28.7 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
28.7 C
Manokwari
More

    Hermus Ajak Dukung Waterpauw: Beliau Aset Papua

    Published on

    ManokwariLinkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou mengajak masyarakat mendukung Penjabat Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw selama menjalankan tugas. Ia menyebut, Waterpauw adalah aset Papua yang ditugaskan negara.

    “Sebagai orang Papua kita harus bangga bahwa Komjen Paulus Waterpauw kini ditunjuk memimpin kita. Beliau aset di tanah Papua dan juga kebanggan kita bersama,” ujar Hermus di sela-sela penjemputan Pj Gubernur di Bandara Rendani, Kamis (19/5/2022).

    Baca juga:  Bupati Manokwari: Pelayanan Maksimal Penentu Kesejahteraan Masyarakat

    Menurut Hermus, kehadiran Waterpauw di Papua Barat adalah demi pengabdian. Ia percaya Waterpauw akan memberikan kebaikan bagi masyarakat Papua Barat.

    Baca juga:  Bupati Hermus Dukung Sekolah Berbasis Asrama, tapi Masih Harus Dikaji

    “Menerima Waterpauw sama dengan kita menerima dan mengakui diri kita sendiri. Kalau kita menolak maka kita sedang menolak diri kita sendiri,” tegas Hermus.

    Ia menuturkan, apapun ceritanya masyarakat harus mendukung Waterpauw sebagai Pj Gubernur sampai dengan masa jabatannya berakhir 2024. Hermus mengingatkan, masyarakat menentukan arah pembangunan daerah ini ke depan.

    Baca juga:  Kata Hermus Usai Sidak RSUD Manokwari: Banyak Kekurangan

    “Khusus Manokwari jangan ada perbedaan. Siapapun yang memimpin semua adalah putra Papua,” ucapnya. (LP8/red)

    Latest articles

    Jelang Masa Tenang, Sekretaris Koalisi HERO meminta bantuan Relawan dan Simpatisan...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang masa tenang kampanye Pilkada serentak 2024, Sekretaris Koalisi Pemenangan Hermus Indou-Mugiyono (HERO), Kristofel meminta agar relawan maupun simpatisan pendukung HERO dapat...

    More like this

    Jelang Masa Tenang, Sekretaris Koalisi HERO meminta bantuan Relawan dan Simpatisan HERO untuk menurunkan APK

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang masa tenang kampanye Pilkada serentak 2024, Sekretaris Koalisi Pemenangan Hermus Indou-Mugiyono...

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua...

    Haryono May Hadirkan Pimpinan Komisi II DPR RI dalam Kampanye HERO, Komitmen Hadirkan DOB Kota Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada kampanye akbar Hermus Indou-Mugiyono (HERO) beberapa waktu lalu, salah satu jurkam...