27.9 C
Manokwari
Kamis, Mei 2, 2024
27.9 C
Manokwari
More

    Tim Ekspedisi KKSS Papua Barat Tiba di Bintuni, Segera Salurkan Bantuan ke Pesisir

    Published on

    BINTUNI, linkpapua.com- Tim ekspedisi Safari Ramadhan Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Papua Barat tiba di Teluk Bintuni, Rabu (20/4/22). Tim ini akan menyalurkan bantuan ke-10 kampung yang ada di pesisir.

    Sekretaris Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Papua Barat, Ahmad Kudus ketika ditemui wartawan menjelaskan, tim ekspedisi Safari Ramadhan untuk daerah Teluk Bintuni akan menyisir 10 kampung ditambah 1 kampung di Sorong Selatan.

    Baca juga:  Waterpauw - MRPB Sepakat Saling Mendukung Dalam Pemerintahan

    “Tidak ada penyaluran bantuan di wilayah kota. Sasaran kita adalah daerah pesisir yang jarang dijangkau oleh orang-orang yang biasa memberikan bantuan,” terang Ahmad.

    Menurutnya, penyaluran bantuan adalah rutinitas KKSS Papua Barat setiap tahunnya (Ramadan) dan sasarannya selalu daerah pesisir. Ahmad membeberkan mengapa daerah pesisir menjadi sasaran.

    “Dari dulu memang KKSS berinisiatif untuk mengambil daerah-daerah pesisir. Karena daerah pesisir ketika kita masuk kadang tidak tersentuh hingga berapa lama. Jadi ketika kita masuk mereka sangat senang ada suasana keakraban yang terbangun,” ucapnya.

    Baca juga:  Polisi Amankan 46 Penambang Ilegal di Manokwari, Kini Diperiksa Maraton

    Adapun bantuan yang akan didrop antara lain, ada beras, mie instan, telur, minyak goreng, terigu dan gula. Termasuk juga Al-Qur’an, Ikro dengan pakaian-pakaian Muslim.

    Baca juga:  Gubernur: KKSS Papua Barat Harus Jadi Wadah Aspirasi

    Bantuan akan dibagikan per kepala keluarga. Pihaknya kata Ahmad, juga akan memberikan bantuan uang tunai kepada tempat-tempat rumah ibadah umat Muslim (masjid).

    “Kita dari KKSS berharap agar suasana persaudaraan ini semakin terjalin erat , supaya orang-orang yang ada di pesisir merasa diperhatikan oleh saudara-saudaranya. Mereka tidak sendiri. Masih banyak yang peduli,” tutup Sekretaris IKKS Papua Barat itu. (LP5/red)

    Latest articles

    NasDem Bintuni Buka Penjaringan Cabup-Cawabup, Jen Fimbay-Imanuel Horna Hari ini Daftar

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Partai NasDem Teluk Bintuni resmi membuka penjaringan calon bupati dan wakil bupati untuk Pilkada 2024. Pendaftaran akan dibuka hingga 7 Mei mendatang. Muhammad...

    More like this

    NasDem Bintuni Buka Penjaringan Cabup-Cawabup, Jen Fimbay-Imanuel Horna Hari ini Daftar

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Partai NasDem Teluk Bintuni resmi membuka penjaringan calon bupati dan wakil bupati...

    NasDem Bintuni Buka Penjaringan Cabup-Cawabup, Jen Fimbay-Imanuel Horna Hari ini Daftar

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Partai NasDem Teluk Bintuni resmi membuka penjaringan calon bupati dan wakil bupati...

    Diinisiasi Pj Gubernur Ali Baham, Papua Barat dapat Jatah Penerimaan 1.000 Anggota Polri

    MANOKWARI, linkpapua.com- Kabar baik menghampiri masyarakat Papua Barat. Dalam rangka meningkatkan stabilitas keamanan, Papua...