MANOKWARI, Linkpapua.com- Dinas Pendidikan Papua Barat bersama sekolah SMA Taruna mulai membentuk panitia penerimaan siswa baru tahun ajaran mendatang. Disdik tengah merancang format seleksi yang akan diterapkan nanti.
Kepala Dinas Pendidikan Papua Barat Barnabas Dowansiba kepada wartawan mengatakan, panitia saat ini sementara menyiapkan sistem yang akan digunakan untuk seleksi calon siswa SMA Taruna.
“Kita harap mulai April nanti sudah mulai pendaftaran dan seleksi. Mudah-mudahan ada 100 siswa pada tahun ini,” paparnya.
Kata dia hingga saat ini SMA Taruna masih menerima siswa laki-laki. Hal ini berlaku sampai 7 tahun ke depan atau sampai semua asrama selesai dikerjakan.
“Saat ini sudah ada 74 siswa masuk. Kita harap tahun ini ada 100 siswa lebih,” ujarnya.
Siswa yang akan diseleksi yakni merupakan siswa dari kabupaten/kota di Papua Barat. Sehingga dari kabupaten/kota bisa mendapatkan masing masing kuota SMA Taruna.
Dia berharap panitia seleksi nantinya bisa bekerja baik. Sehingga siswa-siswa yang dihasilkan memiliki kemampuan fisik dan mental yang kuat.(LP9/Red)