27.5 C
Manokwari
Kamis, Mei 2, 2024
27.5 C
Manokwari
More

    Sehari, Polres Mansel Vaksin 88 Orang di Dua Distrik

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com – Polres Manokwari Selatan melaksanakan vaksinasi di dua distrik sepanjang, Rabu hari ini (17/11/2021). Sebanyak 88 orang berhasil disasar. Sebagian besar dari kalangan pelajar. 

    Dua lokasi vaksinasi itu yakni di Aula SMA Negeri Oransbari, Distrik Oransbari dan Balai Kampung Abreso, Distrik Ransiki.

    Baca juga:  Polres Teluk Bintuni Bagikan 500 Paket Takjil untuk Pengguna Jalan

    Berdasarkan data, di Kampung Abreso Distrik Ransiki sebanyak 51 orang menjalani vaksinasi. Sementara di Distrik Oransbari sebanyak 37 orang.

    Di Ransiki, 15 menggunakan Sinovac Coronavac. Terdiri atas vaksin tahap 1 sebanyak 6 orang, vaksin tahap 2 sebanyak 9 orang.

    Lalu yang menggunakan SINOPHARM sebanyak 36 orang. Terdiri atas vaksin tahap 1 sebanyak 34 orang dan vaksin tahap 2 sebanyak 2 orang.

    Baca juga:  Polisi Tetapkan 3 Tersangka dan 21 DPO Insiden Fakfak

    Sementara di Oransbari jumlah yang telah tervaksin sebanyak 37 Orang. Seluruhnya menggunakan SINOPHARM. Di mana vaksin tahap 1 sebanyak 19 orang dan vaksin tahap 2 sebanyak 18 orang.

    Baca juga:  Soal Proyek Air Baku Bintuni Mandek, Ombudsman Akan Panggil BWS Papua Barat

    Kapolres Mansel, AKBP Slamet Haryono  terus mendorong warga agar dengan kesadaran sendiri mengikuti vaksinasi. Vaksin ini penting kata Kapolres, untuk menjaga imun tubuh dari virus Covid-19.

    “Tidak perlu takut divaksin. Sebab dengan vaksin kita terjaga dari bahaya Covid-19,” tutupnya.(LP2/red)

    Latest articles

    PWI Kritik Pemprov Papua Barat: Kerja-kerja Pers Diabaikan

    0
    MANOKWARI,linkpapua.com- Ketua PWI Papua Barat Bustam melontarkan kritik kepada Pemprov Papua Barat yang dinilai telah mengabaikan peran pers sebagai salah satu pilar demokrasi. Bustam...

    More like this

    PWI Kritik Pemprov Papua Barat: Kerja-kerja Pers Diabaikan

    MANOKWARI,linkpapua.com- Ketua PWI Papua Barat Bustam melontarkan kritik kepada Pemprov Papua Barat yang dinilai...

    3 Calon Bupati Teluk Bintuni Mendaftar ke PDI-Perjuangan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sekretaris DPD PDI-Perjuangan Papua Barat Talimbekas Paulus menyampaikan saat ini sudah ada...

    P2TIM-PMI Teluk Bintuni Gelar Donor Darah, Libatkan 138 Pendonor 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- RSUD Pusat Pelatihan Teknik Industri Migas (P2TIM/Petrotekno) bekerja sama dengan RSUD dan...