SORONG-Akibat Curah Hujan Deras yang mengguyur Kota Sorong Papua Barat Kamis 16 Juli 2020 sejak pukul 18.00 wit menyebabkan genangan air di sejumlah titik di Kota tersebut.
Terdapat beberapa warga terpaksa mengevaluasi peralatan elektronik karena genangan air masuk di rumah, seperti yang terjadi di Kompleks Malanu depan kios Anda.
Pandangan yang sama juga terjadi di samping Polres, Genangan Air akibat kali Remu meluap hingga ke jalan. Begitu juga didepan POM Bensin dan di depan Hansen.
Hingga saat ini Pukul 20. 30 wit Hujan masih tampak deras mengguyur Kota Sorong, bahkan sebagian warga kemudian mengevakuasi kendaraan roda empat di kawasan dataran tinggi seperti di Kilo 7 Gunung. (AD)